Persiapan Menuju Satker Bawaslu Agam Lengkapi Pembuatan Akun Sakti
|
Lubuk Basung, BAWASLU AGAM - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Agam melaksanakan proses pembuatan akun Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi (SAKTI) ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Kota Bukittinggi dalam rangka melengkapi administrasi persiapan menuju Satuan Kerja (Satker) Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan diikuti oleh Kepala Sekretariat Bawaslu Agam, Yuli Zamra, Kasubag Administari, Zikri Afif dan Staf Bawaslu Agam yang membidangi pengelolaan keuangan pada hari Selasa (26/08).
Dalam proses pembuatan akun pada apikasi SAKTI Bawaslu Agam di damping oleh Perwakilan Staf KPPN Kota Bukittinggi, Davit selaku staf yang membidangi dan memahami penggunaan aplikasi tersebut.
Dalam paparannya Davit menyampaikan tahapan untuk pembuatan akun SAKTI Pengelola Keuangan Satker melalui beberapa proses tahapan dimulai dari membuat akun KPA, PPK, PPSM, Bendahara, Operator serta mempersiapkan persyaratan berupa Form Referensi Satker Baru, SK User Sakti, Form Pendaftaran email sakti, Form Pendaftaran User Sakti, Form Pergantian User, Form Pemutakhiran Data dan Form Kewenangan Operator.
Proses pembuatan akun SAKTI merupakan persyaratan yang mesti dilakukan sebagai Langkah Bawaslu Agam menjadi Satker sebagai sarana untuk melakukan pengelolaan keuangan yang meliputi tahapan perencanaan sampai kepada tahapan pelaporan pertanggung jawaban keuangan berbasis aplikasi guna terwujudnya pengelolaan keuangan yang efektif, efesien dan akuntabilitas.
Penulis : GRN
Editor : Yuhendra